Minggu, 16 November 2014

Bisnis Menguntungkan Budidaya Ikan Koi

Dari dulu hingga sekarang ikan yang masih banyak digemari dan belum hilang dari pasaran yaitu ikan koi. Ikan koi sendiri dikenalkan oleh bangsa jepang yang kemudian oleh presidan soekarno di berikan kepada para pembudidaya ikan di daerah batu, jawa timur untuk dibudidayakan. Ikan koi memiliki daya jual yang tinggi karena memilki pesona warna dan lekukan yang indah sehingga selain sebagai hobi budidaya ikan koi juga bisa dijadikan lahan bisnis yang menjanjikan jika benar-benar ditekuni. Tapi Ikan koi lokal sering dipandang sebelah mata karena tidak semahal ikan koi impor namun seiring dengan perjalanan waktu ikan koi lokal mengalami peningkatan kualitas dan mulai bersaing dengan ikan koi impor dalam hal harga.

Budidaya-Ikan-Koi

Cara Budidaya Ikan Koi

Budidaya ikan koi sebenarnya sangat mudah dan dapat dilakukan oleh siapa saja karena tahapan-tahapannya sama seperti budidaya ikan mas hanya yang menjadi permasalahan yaitu untuk mendapatkan bibit yang berkualitas. Oleh karena itu hal utama yang memegang peranan penting dalam budidaya ini yaitu Pemilihan indukan karena indukan yang menentukan keturunan itu bagus atau tidak. Jika indukan berkualitas baik maka keturunannya akan memiliki sifat yang sama baiknya dengan induknya.  Setelah itu yang harus diperhatikan adalah pemeliharaan indukan ikan koi, ikan koi indukan harus dipisahkan dan diletakkan di kolam khusus. Makanannya juga perlu diperhatikan seperti kualitas dan intensitas pemberiannya, yaitu 2-4 kali sehari. Lalu tahapan berikutnya yaitu pemijahan ikan koi hingga akhirnya menunggu penetasan telur dari hasil pimajahan ikan koi. Setelah telur menetas maka sampai pada tahap pendederan hingga ikan koi berumur 3 bulan yang akhirnya sampailah pada Tahap akhir yaitu penyortiran.

Budidaya-Ikan-Koi

Budidaya Ikan Koi Yang Baik dan Benar

Hasil budidaya ikan koi akan diketahui setelah dilakukan penyortiran karena dengan penyortiran maka akan diketahui mana ikan koi yang berkualitas bagus dan mana yang kurang bagus kualitasnya sehingga dapat ditentukan harga jualnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar